Tips dan Cara Merawat Rumah :
Tips FengShui Mensiasati Rumah Tusuk Sate
feng shuiBanyak pertimbangan ketika orang memilih rumah. Salah satunya adalah faktor lokasi yang strategis. Kebanyakan orang menolak jka ditawarkan rumah dengan lokasi tusuk sate.
Hal yang diyakini adalah lokasi rumah tersebut kurang bagus dalam peruntungannya. Keyakinan ini juga ditegaskan menurut ilmu fengshui karena akan menyebabkan kekurangberuntungan pada pemilik rumahnya.
Tips Merawat Lantai Dengan Rutin
Rumah bagi manusia saat ini mempunyai arti lebih dari hanya sekedar tempat berlindung dari cuaca alam.rumah tinggal sekarang adalah segala-galanya. Rumah merupakan shelter,sense of security,tempat yang sehat dan nyaman untuk ditempati sebagai hunian. Rumah yang mempunyai desain eksterior dan interior yang baik dapat membuat penghuni rumah menjadi nyaman dan aman. Selain itu,rumah juga perlu dipelihara,dirawat dan dijaga agar tetap memberikan arti bagi kehidupan penghuninya.
1.Supaya lantai parket dari kayu pada rumah selalu terlihat indah dan mengilap,cara mengepel lantai parket harus benar.
2.Penyedot debu digunakan untuk membersihkan lantai parket,kemudian lantai parket diseka dgn lap flanel yang kering atau kain yang bersifat statis (menarik debu) supaya sisa-sisa debu terangkat.
3.Kain pel basah tidak boleh digunakan karena debu yang menempel pada kain basah dapat menggores lantai parket.setelah bersih dari debu,lantai dapat dipel dengan air biasa tetapi tidak terlalu basah agar kayu tidak lembab.
Tips memperindah tampilan pada lantai tegel
Lantai tegel yang baru dipasang biasanya masih terasa kasar dan kurang nyaman ketika diinjak.ada cara alami,murah dan cepat untuk menghaluskan,memperlicin,dan memperkinclong lantai tegel
caranya,pertama-tama lantai tegel disapu sampai bersih,lalu dipel dengan air bersih.setelah kering,disiapkan ampas kelapa (kelapa parut yang sudah diperas dan diambil santannya),kemudian digosok-gosokkan keseluruh lantai sampai merata lalu didiamkan 30-60 menit,kemudian disapu.
Tips membersihkan noda minyak pada lantai
Lantai yang terkena tumpahan minyak akan meninggalkan noda yang sulit dihilangkan.Hal ini sering terjadi pada daerah servis seperti dapur dan ruang makan.
cara mengatasinya,lantai yang terkena minyak ditaburi garam sehingga garam akan menyerap minyak dan mencegah timbulnya bekas noda.Bedak dan tepung maizena juga dapat menggantikan garam. Caranya sama,bedak atau tepung maizena digosok-gosokkan.Minyak akan terserap.Lantai disikat dan dibersihkan dengan kain basah kemudian dilap dengan lap kering.
Tips membersihkan kerak pada lantai kamar mandi
Lantai kamar mandi yang berkerak kuning kecokelatan dapat dihilangkan dengan cara berikut :
-kerak digosok berkali-kali dengan batu apung dan air sabun,kemudian dibilas dengan air bersih.
Tips Tentang Sebab Kerusakan Lantai
Lantai dapat rusak atau berubah bentuk karena faktor manusia atau alam.Lantai menjadi retak,pecah,lepas,turun,warnanya pudar,buram,lembab,dan berjamur.
cara pemasangan awal yang salah ataupun perlakuan penghuni rumah yang tidak benar terhadap lantai dan kelembaban tanah menjadi sebab kerusakan lantai.
Tips memperbaiki lantai retak
Lantai retak dilepas hati-hati agar yang masih utuh tidak ikut terlepas.Nat dikorek dengan benda tajam. Setelah itu,pasangan dasar lantai dilepas atau dipecah sampai kedasar,dibuat dasar lantai,kemudian keping lantai pengganti dipasang.
Jika nat yang retak,dicek dahulu penyebabnya,karena bahan pengisi yang kurang berkualitas atau karena penurunan dasar lantai.Jika karena bahan perekatnya,perbaikan dilakukan dengan mengisi ulang nat yang retak dengan bahan pengisi dan perekat berkualitas yang dicampur air secukupnya.
Tips memperbaiki lantai yang lepas
Bagian lantai yang bermasalah tersebut celah lantainya dilepas kemudian dikorek. Setelah seluruh lantai yang bermasalah tersebut terlepas,dasar lantai sampai kedasar urugan pasir bawah lantai dibongkar.Pasir pada dasar lantai disiram dengan air dan ditekan-tekan agar padat.Sebelum dipasang,lantai lama yang telah dilepas dibersihkan dulu dari sisa-sisa campuran perekat yang lama dan direndam dengan air.Setelah air cukup meresap,lantai tersebut dipasang dengan campuran spesi yang baik.
Tips memperbaiki lantai yang turun
Pertama semua bagian lantai yang turun sampai kedasar termasuk sisa adukan semen dan urugan pasir dasar lantai diangkat. Setelah permukaan tanah dasar terlihat,tanah dikeraskan dengan cara ditumbuk. Jika permukaan tanah lembek,pengerasan dilakukan dengan menambah puing-puing yang keras atau batu kricak atau kerikil.
Tips memperbaiki lantai yang basah atau lembab
Perbaikan pada lantai yang basah atau lembab sebenarnya cukup mudah asal diketahui penyebabnya. Apabila resapan air ke permukaan lantai masuk melalui nat,nat ditutup dengan bahan yang kedap air.Jika terjadi pada lantai yang bukan kedap air,seluruh lantai yang basah dan lembab tersebut dibongkar sampai kedasar urugan pasir. Diatas urugan pasir tersebut dilapisi dengan lembaran plastik,lalu diatasnya dilapisi dengan campuran spesi yang kedap air dengan perbandingan 1 pc : 2 pasir tebal 3 cm. Lantai sudah dapat dipasang.
Tips memperbaiki lantai kamar mandi yg bocor
Kebocoran pada kamar mandi dirumah biasanya berasal dari nat keramik.seringkali nat terkikis oleh air,bahan kimia pembersih,sabun,atau cara pemasangan lantai keramik pada kamar mandi yang tidak benar.Harus diketahui dulu apakah lantai keramik tersebut masih menenmpel dengan baik pada lantai. Caranya,lantai diinjak dengan sedikit tekanan tidak bergerak atau diketuk tidak berbunyi nyaring.Jika keramik bergerak atau berbunyi nyaring,ada celah kosong.
Tips Merawat Dinding Rumah
Merawat semua jenis bahan dinding pada intinya sama yaitu sering-sering dibersihkan karena dinding menjadi tempat menempelnya debu-debu dan kadang pada sudut-sudut dinding menjadi sarang laba-laba.Semua itu dapat menganggu kesehatan penghuni rumah dan menganggu keindahan dari rumah maka minimal seminggu sekali dinding dibersihkan dengan menggunakan sulak dan sarang laba-laba dibersihkan dengan menggunakan sapu panjang.Untuk dinding dari jenis bahan kayu cukup dilap dengan lap kain kering seminggu sekali agar dinding kayu selalu terlihat bersih & mengilap.
Cara Membersihkan Noda Pada Kaca Kamar Mandi
Kaca kamar mandi sering sekali cepat kelihatan kotor dan kusam. Penyebab utamanya adalah uap air, busa sabun, pasta gigi dan zat kimia lain. Sering kali kotoran itu makin lama justru makin mengerak dan susah dibersihkan, terutama jika terkena uap air panas.
Tips Membersihkan Rumah Dengan Murah
Anda kesal dengan noda kuning pada bathtub, kloset dan ubin kamar mandi rumah Anda karena sulit dibersihkan? Atau kesal karena panggangan berkerak dan berminyak walaupun sudah dicuci? Kini Anda dapat tersenyum karena ada pembersih yang murah, mudah didapat, dan ampuh untuk mengatasi masalah-masalah diatas.
Tips membersihkan kerak pada lantai kamar mandi
Lantai kamar mandi yang berkerak kuning kecokelatan dapat dihilangkan dengan cara berikut :
-kerak digosok berkali-kali dengan batu apung dan air sabun,kemudian dibilas dengan air bersih.
Tips dan Cara Merawat Rumah
on
1 komentar:
sesuai niche blog tentan info bermanfaat, semua infonya bermanfaat sekali gan, salam kenal
Post a Comment