Thursday, March 27, 2014


Pesawat Malaysia Airlines MH370 yang sepekan lebih hilang dikabarkan telah di temukan di dekat Segitiga Bermuda. Demikian menurut kabar viral yang menyebar di FB. Sayangnya, informasi tersebut hanya hoax semata.

Segitiga Bermuda atau Bermuda Triangle disebut pula sebagai Segitiga Setan. Sebuah wilayah lautan di Samudera Atlantik seluas empat juta kilometer persegi yang membentuk garis segitiga yang meliputi wilayah teritorial Bermuda, Puerto Riko, dan AS.

Bagi yang tak asing dengan teori konspirasi, pasti mengerti mengapa Segitiga Bermuda dihubungkan dengan pesawat hilang. Mulai medan magnet, pusaran air, lorong waktu, gravitasi, hingga isu mistik diyakini jadi alasan mengapa jika ada benda (pesawat, kapal) yang melintas di atasnya bakal lenyap tanpa sebab.

Terkait kabar hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370, pesawat terbang tersebut tidak disebut hilang karena ‘tersedot’ di Segitiga Bermuda namun ditemukan di dekat wilayah itu. Berikut post di FB yang menulis kabar hoax tersebut:

    “Pesawat Malaysia Airlines MH370 ditemukan di dekat perairan Segitiga Bermuda. BBC News: Video Released!”

Post tersebut telah dibagikan kembali hingga 724.168 kali dengan meyematkan sebuah tautan. Jika di klik, maka pengguna FB akan dihantarkan ke laman scam (survei).

Pembagi post tersebut cukup cerdas. Ia menyematkan sebuah video untuk menyakinkan pengguna FB. Jika ingin menonton video yang dilampirkan, maka pengguna wajib membagikan kembali atau share post tersebut.

0 komentar: